Senin, 26 Mei 2014

Anak perlu pepaya dan tomat agar tidak mudah sakit

 Makanan mengandung antioksidan ini harus dikonsumsii anak setiap hari agar tidak terjadi keVitamin C juga tergolong dalam antioksidan yang mampu meregenerasi sel tubuh, metabolisme protein dan juga penyembuhan luka. Sayuran, biji-bijian, buah-buahan seperti tomat, pepaya, jambu biji, nanas dan jeruk kaya akan vitamin C.
Kerusakan pada sel tubuh. Karena anak mudah terkena efek buruk polusi, radiasi dan konsumsi makanan kurang sehat.

Anda dapat memberikan si kecil makanan yang mengandung antioksidan dan juga vitamin yang sangat penting untuk membantu pembentukan sel.

1. Vitamin A dan beta karoten dapat membantu melindungi si kecil dari radikal bebas. Konsumsi makanan sumber vitamin A seperti brokoli, bayam, paprika merah, tomat dan sayuran berwarna orange seperti wortel dan ubi jalar mengandung vitamin A yang cukup tinggi yang dapat meningkatkan kesehatan mata.
2. Vitamin C juga tergolong dalam antioksidan yang mampu meregenerasi sel tubuh, metabolisme protein dan juga penyembuhan luka. Sayuran, biji-bijian, buah-buahan seperti tomat, pepaya, jambu biji, nanas dan jeruk kaya akan vitamin C.
3.Sebagai vitamin yang larut lemak, vitamin E dapat menghentikan produksi spesies oksigen reaktif yang terbentuk ketika lemak dipecah menjadi energi. Selain dapat meningkatkan kesehatan kulit anak, vitamin E juga dapat meningkatkan kekebalan tubuh. Vitamin E banyak ditemukan dalam bahan makanan seperti minyak zaitu, kedelai, oatmeal, sayur dan kacang-kacangan.
4.Lutein, lycopene dan selenium merupakan antioksidan alami lain yang ada dalam makanan. Lutein juga penting untuk penglihatan yang terdapat di dalam telur. Untuk lycopene banyak terdapat dalam sayuran dan tomat memiliki lycopene tertinggi. Selenium di klasifikasikan sebagai bagian yang berperan dalam reproduksi, sintesis DNA dan metabolisme hormon tiroid yang ada dalam seafood.
















.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar